Sidrap, HBK – Tiga unit mobil tangki milik PT Bulukumba Berkah Mandiri diamankan di Mapolsek Watang Pulu jajaran Polres Sidrap, Selasa malam 26 Maret 2024, sekira pukul 21.30 WITA.

Pantauan media ini, ketiga mobil tangki tersebut warna biru putih bernomor polisi DD-8604-HG, DP-8716-GF, dan KT-8704-NL.

Awalnya, ketiga mobil tangki tersebut diamankan di depan penjual apang panas Sidrap kemudian digiring ke Mapolsek Watang Pulu.

Setelah mereka dimintai keterangan, selanjutnya digelandang ke Mapolres Sidrap untuk diperiksa di Unit Tindak Pidana Terkhusus (Tipidter).

Salah satu sopir mobil tangki tersebut atas nama Riswan yang dimintai konfirmasi membenarkan bahwa mereka muat solar dari Kota Makassar menuju Kabupaten Morowali.

“Muat solar pak dari Makassar tujuan Morowali. Dua tangki muat 5 ribu liter dan 1 tangki muat 8 ribu liter. Pemiliknya atas nama pak Erwin kami ini hanya anggota,” ucap Riswan.