Pererat Silaturahmi Kekeluargaan, Babinsa Koramil 1420-03/Marittengae Komsos Dengan Warga Binaan
SIDRAP — Babinsa Koramil 1420-03/Marittengae Kelurahan Rijang Pittu Serma Sunawar melaksanakan kegiatan komsos di wilayah binaan dengan keluarga H. Sanusi di Lingkungan 2 Kelurahan Rijang Pittu Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidenreng Rappang, Rabu (27/03/24).
Babinsa rutin melaksanakan silaturahmi, serta mendekatkan diri dengan segenap komponen masyarakat binaan, guna menjaga hubungan baik yang selama ini terjalin, sehingga terwujud kekompakan dan kebersamaan antara satu dengan yang lainnya.
Babinsa mengatakan dengan selalu bersilaturahmi dan berkomunikasi dengan masyarakat, banyak hal yang dapat diperoleh seperti informasi dan juga mengetahui setiap permasalahan yang dihadapi warganya.
“Dengan berkomunikasi dan berinteraksi secara langsung dengan segenap komponen masyarakat, sehingga hubungan kedekatan dapat terjaga dan terbina dengan sebaik-baiknya,” Tegasnya.
Dalam kesempatan juga Babinsa mengimbau kepada warga hati hati jika ingin meninggalkan rumah yakinkan dapur dan listrik dalam keadaan
mati atau tidak menyala, akhir akhir ini sudah banyak pencurian pada malam hari pada saat waktu Solat tarawih rumah rumah yang diincar orang yang tidak bertanggung jawab rumah dalam keadaan kosong.
“Apabila berangkat melaksanakan solat
tarawih jangan sekali kali rumah dalam keadaan kosong, bagi Ibu ibu apabila
mengendarai sepeda motor jangan sekali kali HP di simpan di bekasi/jok
motor, ini sudah banyak kejadian HP di dalam bekasi motor tiba tiba meledak, Mari kita saling kerja sama khususnya di wilayah binaan Babinsa kalau ada permasalahan segera hubungi babinsa
atau babinkantibmas,” terangnya. (*)
Tinggalkan Balasan