SIDRAP, HBK — Yayasan Guru Belajar yang dipimpin oleh Najeela Shihab kerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sidrap serta Komunitas Guru Belajar Nusantara (KGBN) Sidrap Melaksanakan Assessmen Kompetensi Guru Belajar Minggu 21 Juli 2024.

Kegiatan Assessment ini di ikuti Peserta dari Unsur Kepsek dan Guru se Kab Sidrap sekitar 2000 yang di laksanakan di dua sekolah SMA 2 Sidrap dan SMKN 1 Sidrap.

Kepala Disdikbud Sidrap Faisal Sehuddin menyambut baik langkah Yayasan Guru Belajar (Najeela Shihab) dan KGBN Sidrap dalam membantu memperkuat sistem pendidikan di daerah tersebut. “Kerjasama ini akan membawa dampak positif dalam peningkatan mutu pendidikan dan pengembangan potensi para guru di Sidrap,” ucap Faisal.

Tujuan dari kegiatan ini Yakni untuk Persiapan pemberlakuan sistem merit yang mana mengedepankan kompetensi dalam mengampuh suatu jabatan (Jafung dan Struktural) dan Adanya alat ukur berupa database dalam penyiapan wadah belajar (pengembangan SDM) guna menutupi kekurangan atau membekali pemenuhan standar kompetensi Bapak dan Ibu beserta jajaran dalam bekerja (bukan mengejar sertifikat semata)

Komunitas Guru Belajar Nusantara Sidrap juga berperan aktif dalam mengoptimalkan kerjasama ini, dengan fokus pada peningkatan keterampilan pedagogis dan implementasi teknologi dalam proses pembelajaran untuk menciptakan generasi penerus yang cerdas dan berdaya saing tinggi melalui pendidikan yang berkualitas. (Darso)