PINRANG, HBK – Pemuda Mahasiswa Pinrang menggelar diskusi publik bertema Sinergitas Polri dan Mahasiswa dalam Menciptakan Situasi Kamtibmas yang Aman dan Damai demi Mewujudkan Kabupaten Pinrang yang Maju dan Bermartabat.
Kegiatan ini berlangsung di Café Ureka, Kabupaten Pinrang, pada Kamis (06/02/2025).
Diskusi ini menghadirkan dua narasumber, yakni Arfandi sebagai perwakilan pemuda dan Misbah sebagai perwakilan mahasiswa.
Diskusi dipandu oleh moderator Sainal S dan dihadiri oleh berbagai organisasi kepemudaan serta lembaga internal kampus di Kabupaten Pinrang.
Sainal, selaku penanggung jawab kegiatan, menilai bahwa diskusi ini merupakan bentuk apresiasi pemuda dan mahasiswa terhadap Polri yang telah memberikan ruang dan dukungan untuk membahas isu Kamtibmas di Kabupaten Pinrang.
“Saya sebagai penyelenggara sangat mengapresiasi kegiatan ini. Diskusi seperti ini penting sebagai bentuk edukasi bagi pemuda dan mahasiswa agar tetap menjaga Kamtibmas yang aman dan damai di Kabupaten Pinrang bersama Polri,” ujar Sainal.
Ia menambahkan bahwa pembahasan mengenai Kamtibmas di Pinrang sangat diperlukan, terutama pasca-pemilihan kepala daerah.
Hal ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang kondusif, mempererat kembali silaturahmi masyarakat, serta menerima hasil keputusan Mahkamah Konstitusi dengan sikap yang dewasa.
“Keterlibatan pemuda dan mahasiswa dalam mengedukasi masyarakat sangat penting agar keamanan dan ketertiban tetap terjaga di setiap wilayah. Hal ini juga mencegah terjadinya konflik yang dapat merugikan individu maupun masyarakat luas,” tambahnya.
Sainal berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut agar sinergitas antara pemuda, mahasiswa, dan Polri semakin erat dalam menjaga keamanan serta mewujudkan Kabupaten Pinrang yang aman, damai, maju, dan bermartabat. (Achi)
Tinggalkan Balasan