ENREKANG, HBK – Jalin keakraban dengan masyarakat pada bulan Ramadhan, Kapolsek Maiwa AKP Abd Samad SH MH gelar safari Ramadhan dengan menggandeng Forkopincam setempat, di Masjid Al Mu’minin Desa Lebani pada Jumat kemarin.
Selain melaksanakan Kegiatan safari Ramadhan, Kapolsek Maiwa juga ikut berbuka puasa bersama dengan masyarakat setempat, diikuti Forkopincam Maiwa diantaranya Camat maiwa Andi Asruddin.S.Sos MAP, Kepala KUA Maiwa Tamsil Pasanrangi,S.Ag, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Saat mengkonfirmasi kegiatan tersebut, Kapolsek Maiwa AKP Abd Samad SH MH menuturkan kepada awak media bahwa “Tujuan digelarnya kegiatan Safari Ramadan guna mempererat hubungan silaturahmi Polri dengan masyarakat Kecamatan Maiwa, Terkhusus warga Desa Lebani”, Sabtu (06/04/2024).
“Alhamdulillah selaku Kapolsek kami bersyukur bisa bersilaturahmi dengan masyarakat dalam suasana suci pada Bulan Ramadhan , dimana kita sebagai ummat muslim sama sama berharap Ridho dari Allah SWT dengan meningkatkan ibadah dan amal kebaikan” ungkapnya
Sambungnya “Kegiatan kami ini jauh hari telah kami programkan dalam rangka bersilaturahmi bersama masyarakat dan menyampaikan informasi Kambtibmas dan ceramah agama, sekaligus untuk menyerap aspirasi dengan berdiskusi bersama jamaah”
“Saat ini kita sedang menunggu keputusan pemerintah tentang penetapan waktu hari raya idul Fitri 1445 H, untuk itu saya mengajak kepada tokoh masyarakat untuk sama sama menghimbau anak remaja agar tidak melaksanakan takbiran keliling pada saat malam lebaran nanti, sesuai keputusan PHBI Kabupaten Enrekang” tutur AKP Abd Samad.
Tidak lupa Kapolsek menyampaikan pesan bahwa jajaran Polsek Maiwa siap mengamankan pelaksanaan ibadah Shalat Idul Fitri di kecamatan Maiwa, untuk tiap Desa akan diamankan oleh Bhabinkamtibmasnya. AKP Abd Samad juga mengajak para tokoh setempat untuk turut aktif menghimbau masyarakat untuk tetap waspada dalam setiap meninggalkan saat pelaksanaan shalat Ied khususnya masalah api, pintu rumah dan listrik. (Aboy)
Tinggalkan Balasan