Wakil Bupati Pinrang H.Sudirman Bungi.

PINRANG, HBK — Wakil Bupati Pinrang, Sudirman Bungi, S.IP., M.Si., menegaskan bahwa penanganan masalah sampah tidak bisa hanya bergantung pada pemerintah, melainkan membutuhkan keterlibatan aktif seluruh lapisan masyarakat.

Pernyataan ini disampaikan saat dirinya memimpin rapat koordinasi penanggulangan sampah, yang digelar di Ruang Rapat Wakil Bupati Pinrang, Selasa (10/6/2025).

“Kita butuh kolaborasi yang lebih kuat. Peran aktif masyarakat adalah kunci utama dalam menyukseskan upaya penanggulangan sampah ini,” tegas Wabup Sudirman dalam arahannya.

Ia juga menekankan pentingnya mengaktifkan kembali Tempat Pengolahan Sampah Reduce-Reuse-Recycle (TPS 3R) yang selama ini menjadi salah satu ujung tombak pengelolaan sampah di tingkat komunitas.

Menurutnya, optimalisasi TPS 3R sangat berperan dalam mengurangi volume sampah yang masuk ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dan sekaligus mendukung pendekatan pengelolaan sampah berbasis masyarakat.

Selain itu, Wabup Sudirman mendorong agar metode konvensional yang telah berjalan tetap dipertahankan, namun perlu disempurnakan dengan pembenahan sistem, termasuk penambahan armada pengangkut yang memadai.

“Kita harus memperkuat sistem yang ada, melakukan evaluasi menyeluruh, dan menambah sarana yang dibutuhkan. Jangan sampai persoalan sampah terus menjadi polemik berulang di tengah masyarakat,” ujarnya dengan tegas.

Di akhir pertemuan, Wabup Sudirman berharap rapat koordinasi ini mampu melahirkan langkah konkret dan terintegrasi demi terciptanya sistem pengelolaan sampah yang lebih baik, berkelanjutan, dan partisipatif di Kabupaten Pinrang. (Ady)